Cara Menghapus File Sampah di Laptop

Cara Menghapus File Sampah di Laptop

Jika kamu memiliki laptop dengan usia yang sudah lumayan lama, maka kamu dapat menemukan file sampah yang menumpuk pada laptop kamu. Apakah kamu bisa menemukan file sampah dan membersihkannya? Jika kamu hanya membiarkan saja file sampah tersebut, maka akan merusak atau memperlambat kinerja dari laptop kamu maka dari itu kamu harus tahu cara menghapus file sampah di laptop kamu.

Sebelum kamu membersihkan file sampah kamu juga harus tahu jenis-jenis dari file sampah tersebut, di bawah ini adalah ada berbagai jenis file sampah yang biasanya terdapat di sebuah komputer atau juga laptop.

  1. Sampah dari Aplikasi yang di Hapus di Namakan Temporary

Jika kamu sering melakukan pengunduhan di laptop atau pc kamu, kemudian kamu melakukan penghapusan atau unisntal. Maka akan masih banyak di temukan file-file sampah yang akan di temukan di perangkat laptop atau juga pc kamu.

  1. File sampah dari Recycle Bin

Kemudian file sampah yang ada di perangkat laptop atau pc kamu berbentuk file recycle bin, file sampah ini di hasilkan dari file yang di hapus tapi masih akan tersisa di recycle bin yang akan menumpuk.

  1. File Sampah dari Cache

File sampah yang di hasilkan dari cache adalah sebuah file sampah yang asalnya dari sebuah program atau dari sebuah aplikasi yang pernah kamu buka, file cache akan disimpan di memori komputer kamu yang akan mengefisiensikan kerja dari sebuah aplikasi.

Banyak juga file sampah yang ada bisa memiliki fungsi yang penting bagi perangkat laptop atau pc kamu, akan tetapi jika file sampah tersebut di biarkan dengan lama dan hasilnya akan menumpuk hingga memakan ruang memori juga, maka akan membuat kinerja dan performa dari laptop atau pc kamu terhambat, lemot, mudah terkena virus, dan akan banyak lagi masalah lainnya yang akan timbul, maka dari itu kamu harus sering-sering menghapus file sampah tersebut. Agar laptop atau pc kamu bisa terus berjalan dengan baik dan performanya tidak menurun.

Cara Menghapus File Sampah di Laptop dengan Mudah

Menghapus dengan Cara Run di Laptop

Cara yang pertama yang akan saya berikan adalah dengan cara menekan logo windows pada keyboard + tombol R. cara yang bisa gunakan dengan metode ini adalah cara yang sangat mudah yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah atau di mana pun, dan kapan pun. Cara ini adalah sebuah cara yang sangat mandiri atau juga manual untuk bisa menghapus file sampah.

Untuk bisa menghapus file sampah dengan mudah kamu bisa menggunakan cara ini, yaitu mencari file sampah, menggunakan fitur Run, berikut saya akan berikan langkah-langkah yang bisa kamu ikuti dengan mudah.

  • Sebelum kamu mengikuti langkah-langkah ini, pastikan laptop kamu sudah menyala dan sedang berada di tampilan awal desktop.
  • Selanjutnya kamu bisa menekan logo Windows dan klik tombol R pada keyboard kamu, setelah itu akan tampil di sebelah kiri.
  • Kemudian kamu bisa mengetikan sebuah kata “temp” dengan catatan tanpa tanda petik, kemudian akan secara otomatis file explorer akan terbuka serta sudah pasti akan menuju ke file sampah pada folder temp.
  • Kemudian klik ctrl + A untuk memilih semua file sampah tersebut
  • Klik kanan dan kemudian pilih opsi delete
  • Maka secara otomatis seluruh file sampah akan terhapus
  • Jika ada printah skip maka klik skip tersebut.

 Nah, mungkin itu saja cara menghapus file sampah di laptop, dengan catatan laptop yang kamu gunakan  adalah dengan versi SO Windows. Semoga cara di atas bisa membuat file sampah yang ada di laptop bisa terhapus dengan permanen sehingga kinerja dan performa dari laptop atau pc kamu berjalan dengan normal.

Related posts